Sebagai Bentuk Simpati, Danrem 102/Pjg Kunjungi Korban Kerusuhan di Bangkal

0

Sebagai Bentuk Simpati, Danrem 102/Pjg  Kunjungi Korban Kerusuhan di Bangkal

Palangka Raya, Tianbalanga.com - Sebagai bentuk simpati kepada korban kerusuhan di Bangkal  Kecamatan Seruyan Raya, Danrem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana dan pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mengunjungi Korban kerusuhan tersebut yang sedang di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah Dr Doris Sylvanus Palangka Raya Minggu, (8/10/2023).
Brigjen TNI Bayu Permana  berharap pihak keluarga korban dapat berbesar hati dan secara bersama mengajak serta mendinginkan suasana jangan sampai ada pihak lain yang memanfaatkan situasi untuk kepentingan lain.

Dalam kesempatan tersebut Danrem 102/Pjg  merasa prihatin atas kejadian tersebut dan berharap tidak terjadi lagi dikemudian hari serta mengharapkan supaya masyarakat tidak terprovokasi.
"Apabila ada permasalahan bisa di selesaikan dengan baik serta bisa dimusyawarahkan sehingga tidak terjadi hal - hal  yang tidak kita inginkan,"pungkasnya.

***Red/BLG**

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)