Ketua DPRD Kota Palangkaraya terima Audensi Pegiat Sosial Masyarakat dan Rekan Wartawan

0


Palangkaraya,  tianbalanga. Com-Ketua AMKB ( Aliansi Masyarakat Katingan Bersatu) serta  pengiat sosial masyarakat dan Ketua Wisata Kuliner Tunggal Sangumang,  Palangkaraya , Menteng Asmin melaksanakan audensi ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Palangka Raya terkait sistem pengelolaan parkir yang ada di Wilayah Kota Palangka Raya, di Kantor DPRD Kota Palangka Raya, Selasa (18/7/2023) siang.


“Kita tadi bertemu langsung dengan Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K.Yunianto. Disana kita menyampaikan usulan dan aspirasi terkait sistem pengelolaan parkir di Kota Palangka Raya dimana kedepannya kita berharap untuk pengelolaan parkir ini supaya dilakukan dengan sistem lelang. Siapapun bisa jadi pengelola parkir asal kan sudah memenuhi ketentuan yang berlaku,” jelas Menteng


Menteng Asmin juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Kota Palangka Raya, karena sudah merespon keinginan masyarakat. Kita berharap dalam Peraturan Walikota (Perwali) nantinya diterbitkan prosedur dalam pengelolaan parkir yang harus melalui sistem lelang. Dengan sistem itu nantinya diharapkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor parkir bisa semakin meningkat.

Lebih lanjut Asmin mengatakan,  “Penerapan sistem lelang ini tujuannya untuk menghindari terjadinya indikasi KKN. Untuk itu, Kami mendesak Pihak DPRD Kota Palangka Raya agar sistem lelang ini bisa segera diterbitkan dalam Perwali” ucapnya ketika diwawancarai awak media


Sementara itu, Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Karyawan Yunianto
dalam kesempatan itu menyampaikan, pihaknya sangat mengapresiasi masukan dan usulan dari masyarakat terkait dengan pengelolaan parkir di Kota Palangka Raya.


“Ini akan menjadi bahan kami, dan dalam waktu dekat kami akan segera melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan dinas terkait untuk membahas pengelolaan parkir tersebut,” ucapnya.


Sigit juga menyampaikan, ada beberapa poin yang akan disampaikan dalam rapat tersebut, salah satunya melakukan evaluasi agar kedepannya, sistem pengelolaan parkir yang ada saat ini bisa diperbaiki dan menjadi lebih baik.

“Selain itu, pihaknya juga nanti akan mengeluarkan surat rekomendasi terkait sikap oknum pejabat di Lingkup Pemko Palangka Raya yang dinilai arogansi. Kita sangat prihatin, ini sudah beberapa kali kejadian. Kita harus bersikap profesional dalam bekerja, apalagi sekarang ini zamannya era teknologi, harus mengunakan pola pikir yang baik,” pungkasnya.

***RB/Team

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)