Dinas Lingkungan Hidup Kalteng Gelar RAKORDA

0

Palangkaraya,  Tianbalanga.com-Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Lingkungan Hidup,menggelar Rapat Koordinasi  Daerah (Rakorda) Lingkungan Hidup tahun 2023, diadakan di Hotel Aquarius Palangka Raya , pada Selasa (30/05/2023).

Rakorda ini digelar dalam rangka untuk melakukan koordinasi dan sinkronisasi program dan kegiatan serta penyelesaian isu-isu strategis lingkungan hidup di Provinsi Kalimantan Tengah, dengan mengusung tema “Mewujudkan Pembangunan Berwawasan Lingkungan Menuju Kalteng Makin Berkah”.

Dalam acara ini diikuti oleh seluruh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten/Kota dan UPT Kementerian LHK di Kalteng.
Turut hadir ,  yakni Pemprov Kalteng diwakili oelh Sekda H. Nuryakin yang sekaligus membuka secara resmi Rakorda DLH,  Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalteng,  Joni Harta, serta narasumber Pusat Kebijakan Strategis Kementerian LHK dan Direktorat Pencegahan Dampak Lingkungan Usaha dan Kegiatan Kementerian LHK. 

Dalam kata sambutannya, Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalteng, Joni Harta menyampaikan, bahwa Rakorda Dinas Lingkungan Hidup ini merupakan pertemuan tahunan instansi DLH se- Provinsi Kalimantan Tengah.
"Sesuai dengan tema kegiatan yakni Mewujudkan Pembangunan Berwawasan Lingkungan Kalteng Makin Berkah, diharapkan menjadi suatu forum untuk memajukan pengelolaan lingkungan hidup di Provinsi Kalteng,” ujarnya.

Joni menambahkan, dalam Rakorda juga membahas langkah-langkah penyelesaian masalah lingkungan hidup di Provinsi Kalteng, hal ini sejalan dengan meningkatnya investasi di Kalteng dari berbagai sektor.

Juga dampak dari pembangunan IKN di Kalimantan ,Serta yang tak kalah penting adalah membahas tentang dana Bagi Hasil-Dana Reboisasi (DBH-DR).. 

 RB/Delita/Yolla

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)