GEBYAR RAMADHAN JILID III MEMBAWA DAMPAK POSITIF

0

Gebyar Ramadhan Berkah 1444 H Jilid III yang digelar atas inisiasi anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Agustiar Sabran bekerjasama dengan organisasi kemasyarakatan dan kepemudaan tingkat Provinsi Kalteng tahun 2023 dilaksanakan sejak 5 April 2023 di halaman Masjid Raya Darussalam, Jalan G. Obos Palangka Raya Minggu (09/04/2023) resmi ditutup.

Ketua Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kalteng, Rus’ansyah, S.Ag, M.Pd mengatakan, kegiatan ini sebagai wujud nyata kepedulian Agustiar Sabran terhadap Islam. Menyalurkan bakat dan minat seluruh potensi minat pemuda, remaja, masyarakat untuk bersama-sama melaksanakan kegiatan yang sifatnya positif.

Kami menyambut baik dan menghargai kegiatan yang diinisiasi oleh H. Agustiar Sabran, yang mensuport dana mandiri (sendiri). Tentunya ini kegiatan berjalan kondusif dan memberikan ruang gerak kepada anak-anak dan remaja masjid untuk bisa berkreasi, berlomba, sambil memeriahkan Bulan Ramadhan yang mulia ini,” jelasnya

Sementara itu, Ketua Panitia Pasar Ramadhan, Hj. Nataliasi dalam sambutanya mengatakan, " Selain kegiatan perlombaan, pada acara Gebyar Ramadhan Berkah Jilid III, para UMKM juga ikut serta memeriahkan melalui Pasar Ramadhan yang juga digelar di Halaman Masjid Raya Darussalam.
“Pasar Ramadhan tetap akan berlanjut sampai dengan hari Sabtu (15/04/23). Para pelaku UMKM yang mengisi lapak-lapak, baik UMKM di kuliner maupun non kuliner Ini, sangat membantu peredaraan keuangan maupun perekonomian pelaku UMKM dan semoga bisa berlanjut,” ujarnya.


Ditempat yang sama,  Pengurus Masjid Darussalam, Hj. Khairudin Halim, yang juga secara langsung menutup kegiatan tersebut pada hari Minggu (09/04/23) mengatakan, acara penutupan ini juga sekaligus mengumumkan para pemenang lomba dari masing-masing kategori yang pesertanya dari seluruh Kalimantan Tengah dan juara umum di dimenangkan oleh Palangka Raya.
“Kami atas nama panitia penyelenggara menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada H Agustiar Sabran. Mudah-mudahan dan kita doakan yang berikutnya ada jilid IV (empat). Insya Allah tahun 2024 itu, puncak dari kegiatan kita yang mudah-mudahan lebih meriah dari apa yang ada sekarang” pungkasnya.....RB

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)